Perilaku Umum Pada Anjing

Panting

Komunikasi dimulai ketika kita mengerti satu sama lain. Jika ingin membangun hubungan yang lebih baik dengan anjing kesayangan, langkah awal yang harus dilakukan adalah mengerti arti dan penyebab dari perilaku yang sering ditunjukkan anjing. Berikut adalah daftar perilaku umum yang sering dilakukan anjing dan artinya. 

Terengah-engah (Panting)

Kulit anjing tidak memiliki pori-pori sehingga mereka tidak dapat mengeluarkan panas tubuhnya melalui kulit. Mereka berkeringat melalui telapak kaki dan mengeluarkan panas tubuh melalui mulut, sehingga seringkali mereka terlihat seperti terengah-engah. Namun owner harus tetap memperhatikan, karena anjing juga terengah-engah ketika mereka sedang menahan sakit.

Menggonggong (Barking)

Perilaku alami anjing adalah menggonggong dan gonggongan merupakan cara mereka berkomunikasi dengan kawanannya. Gonggongan anjing memiliki banyak arti. Kadang bisa berarti “Aku bosan” atau “Aku ingin dimanja”. Namun tidak jarang mereka menggonggong ketika sedang bingung atau ketakutan. Gonggongan juga dilakukan ketika mereka melihat tanda bahaya atau memberi tanda kedatangan seseorang.

Mengunyah (Chewing)

Anjing yang masih dalam masa pertumbuhan suka mengunyah mainan dan objek di sekitarnya untuk mengurangi rasa sakit ketika serangkaian gigi baru tumbuh. Anjing dewasa juga melakukan hal yang sama, meskipun bukan berarti mereka menikmati rasanya, kadang mereka mengunyah untuk membersihkan gigi dari sisa-sisa makanan. Anjing dapat menunjukkan perilaku seperti ini juga ketika mereka merasa gelisah karena dipisahkan dari kawanannya atau gelisah karena stress.

Menggali (Digging)

Menggali adalah naluri alami anjing. Anjing biasanya menggali karena mereka sedang bosan atau untuk menyembunyikan makanan dan hasil buruan. Kadang anjing juga bisa menggali untuk membuat tempat berteduh dari teriknya matahari. Namun ada beberapa anjing yang memang terlahir dengan kebiasaan menggali seperti anjing jenis Dachshunds dan Terrier, yang memang mempunyai bakat alami untuk menggali. Ada beberapa cara Mengatasi Anjing yang Suka Menggali dan Memendam

Melompat (Jumping)

Meskipun terlihat seperti bermain-main, atau menunjukkan sikap antusias, untuk beberapa kasus, melompat adalah tanda anjing berusaha untuk menunjukkan dominasi atau terkadang, mereka hanya ingin kasih sayang dari owner. Melompat dapat membahayakan manusia jika ukuran anjing jauh lebih besar. Ada beberapa cara untuk Mengatasi Anjing yang Suka Melompat.

Menggigit (Biting)

Anjing dapat menggigit seseorang karena berbagai alasan. Kebanyakan adalah ketika mereka ingin menyampaikan sesuatu yang mereka rasakan seperti takut atau gugup. Ada berbagai cara untuk menghindari gigitan anjing, yaitu dengan belajar membaca bahasa tubuh mereka dan memahami Mengapa Anjing Menggigit dan Bagaimana Menghindarinya

Gelisah saat berpisah dengan pemiliknya (Separation anxiety)

Anjing dapat terlalu terbiasa hidup berdampingan dengan manusia sehingga ketika ditinggalkan sendirian, mereka akan merasa gelisah. Jika owner hanya bepergian beberapa jam, membawa anjing berkeliling sebelum meninggalkan mereka sendirian di rumah adalah solusi yang mudah. Mereka akan menjadi tenang ketika mereka lelah dan butuh istirahat. Chew toy dan tv atau radio yang menyala selama owner pergi juga dapat membantu menenangkan anjing. Latihan agar anjing terbiasa di dalam kandang akan sangat membantu karena mereka akan merasa ada tempat yang aman di rumah. Akan lebih baik jika anjing dilatih sejak mereka masih muda, karena anjing yang sudah dewasa akan lebih sulit untuk menerima ketika mereka ditinggal bepergian. Dalam beberapa kasus, anjing dewasa bahkan membutuhkan obat dari dokter jika masalah ini terus berlanjut.

Perilaku-perilaku yang sudah disebutkan sangatlah umum dan dapat terjadi kapan saja. Namun ketika saat itu datang, paling tidak owner harus sudah diperlengkapi dengan sedikit gambaran supaya tahu apa yang harus dilakukan ketika anjing mulai menunjukkan perilaku tertentu.


Referensi:

https://www.cesarsway.com/dog-behavior/innocuous-behaviors/common-dog-behaviors-explained

https://www.cesarsway.com/dog-behavior/barking-and-howling/what-your-dogs-bark-is-telling-you

Leave a Comment