Kisah Reuni: Seorang Anak Kecil Bertemu Kembali Dengan Anjingnya

 

(via today.com)
(via today.com)

rang bilang anjing adalah sahabat manusia, dalam kasus ini, jelas ia adalah sahabat baik si anak kecil.

Paula Williams dari Lubbock, Texas, menyentuh hati banyak orang ketika ia mengupload video anaknya Kahne, 6, berkumpul kembali dengan anjingnya yang hilang selama satu bulan. Ibu yang sedang berbahagia itu mengupload video pertemuan mengharukan itu di sebuah Facebook Page Lost and Found lokal.

“Pada 4 Desember, anjing kami Kase menghilang.” cerita Williams tentang hari yang menyedihkan itu “Kami membiarkannya keluar untuk ke toilet dan ketika kami keluar, dia sudah tidak ada. Anak saya menangis dan kami mencarinya kemanapun namun kami tidak dapat menemukannya.”

Yang lebih memperparah keadaan, seminggu setelah anjingnya menghilang, ada badai yang meninggalkan salju setebal 20 inch, dan mereka tidak tahu nasib anjing itu.

Sebulan kemudian pada tanggal 8 Januari, Williams berkata ia sedang dalam perjalanan pulang dari rumah ibunya ketika ia berhenti di belakang bus sekolah. “Saya melihat dua anak kecil turun dan melihat Kase berlari ke arah mereka. Jadi saya turun dan berkata, ‘Itu anjing anak saya.’”

“Keluarga mereka berkata anjing itu datang ke rumah mereka, jadi mereka memeliharanya dan memberinya makan dan tempat yang nyaman untuk tinggal” Kata Williams. “Kalau mereka tidak mengambilnya kami tidak tahu apa yang akan terjadi pada Kase.”

Yang terjadi setelahnya sangat mengharukan – direkam oleh Williams menggunakan kamera telpon genggamnya – menunjukkan anaknya menangis bahagia setelah berkumpul lagi dengan sahabat berbulunya. Anjingnya juga terlihat sangat antusias, menjilati wajah majikan kecilnya.

“Kami sudah memiliki peliharaan sejak anak saya lahir dan ia tumbuh bersama mereka, tapi ia tidak pernah terikat dengan mereka kecuali dengan Kase,” Kata Williams. “Saya harus menahan tangisan saya saat itu. Ini adalah anjingnya. Anak saya sendiri yang memilih dan mengambilnya dari kawanannya dan sejak saat itu ia selalu berkata itu anak anjingnya.”

Video yang dipost Williams mendapat banyak komentar positif.

Williams terkejut saat melihat semua komentarnya “Cukup gila,” katanya. “Saya membuat beberapa post di Facebook page saat kase menghilang. Jadi, saat kami sudah bertemu kembali saya hanya ingin membagikan ceritanya dan memberi harapan untuk mereka yang masih kehilangan hewan peliharaannya.”

Bahkan admin dari Facebook page tersebut, Ryan Mayfield, mengatakan ia terkejut dengan respon yang diberikan. “Page ini dimulai untuk menolong keluarga lokal bertemu kembali dengan peliharaanya,” ia berkata. “Ini seperti versi digital dari poster kehilangan yang ditempelkan di seluruh kota. Dan video ini hanyalah satu dari sekian banyak cerita pertemuan kembali yang pernah kami lihat dan itu membuktikan post di sosial media bisa membantu.”

Sejak pertemuan yang menyenangkan itu William berkata Kahne tidak pernah membiarkan Kase terlepas dari pandangannya, dan Kase juga tidak pernah meninggalkan Kahne. “Mereka tidur bersama,” katanya “Dan selalu bersama”

Williams dan Lost and Found berharap cerita mengharukan ini memberi secercah harapan untuk keluarga yang belum bertemu dengan peliharaannya yang hilang, dan menginspirasi kota lain untuk membuat Facebook page serupa. “Akan terlihat perbedaannya dan menambah peluang untuk lebih banyak pertemuan seperti ini,” kata Mayfield.

Alasan saya membagikan video itu adalah untuk memberi harapan bagi orang lain,” kata Williams. “Mungkin dua tahun atau dua minggu, tapi selalu ada peluang Anda akan menemukan peliharaan Anda kembali.”


Referensi:

http://www.today.com/parents/6-year-old-boy-has-tear-jerking-reunion-missing-dog-t67471

Leave a Comment